Sabtu, 15 Maret 2008

Tulisan : Global Warming???

Temen-temen tahu kan pemanasan global yang nama kerennya Gloming (maksudnya Global Warming). Pasti sering denger kan di TV, radio atau surat kabar yang temen-temen baca.
Tahu nggak kenapa global warning bisa terjadi ? Sebab-sebabnya, dampaknya bagi penghuni bumi, serta upaya apa yang bisa dilakukan untuk menanggulanginya ?
Kita cari tahu yuk !!!
Global warming adalah kejadian meningkatnya temperatur rata-rata atmosfer, laut dan daratan bumi. Global warming adalah variasi (penyinaran) matahari, efek umpan balik dan efek rumah kaca. Meningkatnya konsentrasi gas-gas rumah kaca (uap air, karbondioksida dan metana) akibat aktivitas manusia melalui efek rumah kaca, misalnya penggunaan peralatan rumah tangga dan industri yang dapat menghasilkan gas-gas tersebut. Jika gas-gas itu semakin meningkat di atmosfer maka semakin banyak panas yang terperangkap di bawahnya sehingga menimbulkan panas pada bumi yang kita huni ini. Apabila hal ini terjadi berulang-ulang maka suhu rata-rata tahunan bumi terus meningkat dari tahun ke tahun. Dari data yang diperoleh IPCC (Intergovermental Panel on Climate Change) menyebutkan bahwa temperatur permukaan bumi meningkat 1,1 - 6,4OC selama 100 tahun terakhir. Duh kalo bumi makin panas kira-kira dampaknya apa ya bagi penghuni bumi ?
Dampak global warming
1. Pola cuaca menjadi tidak terprediksi dan lebih ekstrim
Pemanasan tercepat terjadi di belahan bumi utara yang mengakibatkan gunung-gunung es mencair sehingga terjadi kenaikan permukaan air laut dan banjir yang mengakibatkan luas daratan makin menyempit. Temperatur pada musim dingin di malam hari akan meningkat, kelembaban yang tinggi mengakibatkan curah hujan meningkat. Badai akan sering terjadi, angin akan bertiup lebih kencang dengan pola yang berbeda.
2. Dari segi pertanian, hewan dan tumbuhan
Tanaman pangan dan hutan dapat mengalami serangan serangga dan penyakit karena perubahan suhu. Akan banyak jenis tanaman dan hewan yang mati karena tidak kuat beradaptasi dengan perubahan iklim yang terjadi.

Tidak ada komentar: